STRATEGI PENGEMBANGAN DESA WISATA LANTEBUNG DAN IMPLIKASINYA TERHADAP KESEJAHTERAAN MASYARAKAT KECAMATAN TAMALANREA KOTA MAKASSAR
Abstract
Desa Wisata Lantebung di Kecamatan Tamalanrea memiliki potensi besar untuk pengembangan ekowisata berbasis mangrove, yang berperan penting dalam menjaga keberlanjutan lingkungan sekaligus meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat. Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi potensi dan strategi pengembangan desa wisata terhadap dampak kesejahteraan masyarakat. Metode yang digunakan adalah analisis triangulasi dan SWOT. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keindahan dan keunikan hutan mangrove di Desa Lantebung menjadi daya tarik utama bagi wisatawan. Strategi pengembangan yang disarankan meliputi penyediaan fasilitas tambahan, seperti jalur trekking mangrove dan perahu wisata untuk jelajah sungai dan pesisir. Aktivitas wisata berbasis lingkungan ini diharapk an menarik wisatawan yang menyukai wisata alam sekaligus memberikan manfaat langsung bagi masyarakat lokal. Namun, pusat edukasi mangrove di Desa Lantebung masih memiliki koleksi terbatas, sehingga minat wisatawan rendah. Penambahan koleksi unik dan interaktif, seperti informasi ekosistem mangrove, fauna laut, serta dampak konservasi, dapat meningkatkan daya tarik. Integrasi kegiatan interaktif seperti penanaman mangrove dan pengamatan satwa di habitat aslinya juga dapat menjadikan pusat edukasi sebagai destinasi wisata edukatif yang menarik dan bermanfaat.