Variabilitas genetik Coffea canephora Pierre ex A. Froehner berdasarkan sekuen internal transcribed spacer

  • Mahat Magandhi Research Center for Plant Conservation and Botanic Gardens - Indonesian Institute of Sciences
    (ID)
  • Muhammad Rifqi Hariri Research Center for Plant Conservation and Botanic Gardens - Indonesian Institute of Sciences
    (ID) http://orcid.org/0000-0003-0943-3198

Abstract

Kopi sebagai salah satu komoditas penting dunia merupakan sumber devisa penting di beberapa negara. Coffea canephora merupakan jenis yang umum dibudidayakan di dunia, termasuk Indonesia. Hingga saat ini keragaman genetik pada C. canephora telah banyak digunakan menggunakan marka DNA tetapi belum banyak menggunakan analisis sekuen. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keragaman genetik dan haplotipe C. canephora menggunakan sekuen ITS. Jarak genetik antar aksesi cukup rendah dan mengelompokkan keseluruhan aksesi menjadi lima klaster. Keragaman gen dan nukleotida C. canephora secara berurutan 0,9402 ± 0,0202 dan 0,0154 ± 0,0081. Tiga belas haplotipe berhasil dikonstruksi dengan H10 diduga sebagai haplotipe tetua dari seluruh aksesi C. canephora yang digunakan.

Published
2020-09-12
Abstract viewed = 228 times