CEK STABILITAS DAN PENGUKURAN LAJU KERMA UDARA.

  • Nurul Muthmainnah Nur Asiah Students
    (ID)
  • jasdar Agus Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar
    (ID)

Abstrak

Kalibrasi adalah penelitian yang dilakukan untuk menentukan kebenaran konvensional nilai penunjukkan alat ukur dan bahan ukur dengan cara membandingkan terhadap standar ukur yang mampu tertelusur (traceable) ke standar nasional maupun internasional untuk satuan ukuran atau internasional dan bahan–bahan acuan tersertifikasi. Pada penelitian ini dilakukan cek stabilitas dan kerma udara menggunakan detektor 800cc dengan menggunakan sumber radioaktif Cs-137. Personal dosimeter merupakan alat yang digunakan untuk mengukur dosis radiasi secara akumulatif. Alat dan bahan yang digunakan antara lain, Detector 800cc, Termohygrobarometer, Irradiator, Sumber radiasi cesium-137, Laser, Mistar baja, Kompressor, CCTV monitor, Zero dosimeter, plaster dan phantom. Dari penelitian yang telah dilakukan, diperoleh nilai yang dianalisis dari cek stabilitas yang dilakuakn terbaca stabil karena memenuhi standar yang ditetapkan yaitu % Deviasi ≤ 1%. Sehingga pada saat pengukuran kerma udara diperoleh nilai yang stabil, semakin jauh jarak antara detektor dari sumber radiasi, maka nilai keluaran yang terbacapun semakin kecil, begitupun ketika menggunakan variasi absorbed, semakin tebal absorbed yang digunakan maka nilai keluarannya pun semakin kecil.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##
Diterbitkan
2023-08-31
Abstrak viewed = 142 times