POTENSI PENGEMBANGAN EKOWISATA BERBASIS ARSITEKTUR TERAPUNG DI DANAU BALANG TONJONG MAKASSAR

  • Armi Indrayuni universitas pepabri makassar
    (ID)
  • Muh. Arief Yusuf
    (ID)

Abstract

Pengembangan ekowisata berbasis arsitektur terapung merupakan penelitian potensi kawasan di Danau Balang Tonjong Makassar untuk meningkatkan daya tarik kawasan wisata alam. Penelitian ini bertujuan mengukur nilai potensi pengembangan ekowisata berbasis arsitektur terapung di Danau Balang Tonjong Makassar. Penelitian ini di lakukan di Danau Balang Tonjong Makassar pada bulan April 2022. Penelitian ini menggunakan metode menggunakan penelitian kuantitaif dengan menggunakan Pedoman Analisis Daerah Operasi Obyek dan Daya Tarik Wisata alam (ADO-ODTWA). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kawasan Danau Balang Tonjong Makassar memiliki daya tarik tinggi terhadap objek wisata alami dimana pengunjung menyukai suasana wisata yang tenang dengan aksesibilitas yang tinggi di pusat kota.

Kata Kunci: ekowisata; terapung; arsitektur; danau

 

 

 

 

Published
2023-04-30
Abstract viewed = 148 times