Pemberdayaan Masyarakat Melalui Budidaya Tanaman Hias di Kelurahan Banyorang Kecamatan Tompobulu Kabupaten Bantaeng
Abstrak
penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana proses pemberdayaan budidaya tanaman hias di kelurahan Banyorang Kecamatan Tompobulu Kabupaten Bantaeng dan bagaimana nilai ekonomi dan sosial dalam pemberdayaan tanaman hias bagi kehidupan keluarga. Dalam penjelasan jurnal ini jenis penelitianya itu adalah penelitian kualitatif yang menggunakan metode analisis deskriptif dimana metodologi penelitian ini melalui pendekatan sosiologi dan melalui berbagai rangkaian kegiatan seperti observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Bentuk pemberdayaan masyarakat melalui budidaya tanaman hias di kelurahan Banyorang Kecamatan Tompobulu Kabupaten Bantaeng, meliputi latar belakang hobi masayarakat, antusias masayarakat terhadap program PKK mengenai budidaya, tindakan masyarakat untuk budidaya berkelanjutan. Nilai ekonomi dan sosial dalam pemberdayaan tanaman hias bagi kehidupan keluarga, meliputi: nilai ekonomi, nilai sosial.