DIGITALISASI PEMBELAJARAN FISIKA MELALUI PEMANFAATAN HP DAN LOGGER PRO 3.8 UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATERI GERAK LURUS

  • Lili Maenani Madrasah Aliyah Negeri 2 Banjarnegara
    (ID)
Keywords: Digitalisasi pembelajaran, logger pro, hasil belajar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar gerak lurus pada peserta didik. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes hasil belajar dan data dianalisis  dengan mengunakan deskriptif komparatif yang dilanjutkan refleksi dengan membandingkan hasil belajar sebelum tindakan dan sesudah tindakan. Hasil penelitian menunjukkan perbandingkan hasil belajar peserta didik mengalami peningkatan dari kondisi awal sampai kondisi akhir. Nilai tertinggi peserta didik naik 15 poin dari 85 menjadi 100, nilai terendah naik 5 poin dari 40 menjadi 45. Nilai rata-rata hasil belajar naik 9,43 poin yaitu dari 68,24 menjadi 77,67. Persentase ketuntasan belajar peserta didik pada aspek pengetahuan juga mengalami peningkatan sebesar 28 poin dari 64,86% menjadi 92,86%. Penggunaan HP dan logger pro memungkinkan peserta didik mengamati gerak benda, mengidentifikasi dan menganalisis grafik hubungan besaran-besaran gerak lurus yang pada akhirnya mampu meningkatkan hasil belajar peserta didik.

References

Arsyad, Azhar.2019.Media Pembelajaran.Depok: Rajawali Press.
Balitbang Agma.2006.Pedoman Pelaksanaan Madrasah Digital. Jakarta.
Dahar, Ratna Wilis.2006.Teori-teori Belajar&Pembelajaran. Jakarta: Erlangga.
Fatkhulloh.2012.Analisis Gerak Menggunakan Software Logger Pro 3.8.Prosiding Seminar Nasional UMP.
Pujilestari, Y. (2020). Dampak positif pembelajaran online dalam sistem pendidikan Indonesia pasca pandemi covid-19. Adalah, 4(1), 49-56.
Rahmawati, E., Subhan, M., & Susanti, S. (2022). Pengembangan Bahan Ajar Gelombang Menggunakan Analisis Video Berbantuan Software Logger Pro Pada Kasus Ayunan Fisis Kelas XII SMA. GRAVITY EDU: Jurnal Pembelajaran dan Pengajaran Fisika, 5(1), 5-7.
Supriyono, Agus.2009.Cooperative Learning, Teori dan Aplikasi PAKEM.Surabaya: Pustaka Pelajar.
Published
2023-01-31
Section
Vol. 3 No. 1
Abstract viewed = 157 times