Pemanfaatan Air Perasan Jeruk Nipis (Citrus autrantifolia swingle) dalam Menurunkan Kadar Logam Berat Pb yang Terkandung pada Daging Kerang

  • Nurmalasari Nurmalasari
    (ID)
  • Zaenab Zaenab
    (ID)

Abstract

Kerang merupakan salah satu biota laut yang sering dikonsumsi oleh manusia. Kandungan logam berat yang terdapat di dalam kerang terjadi karena pergerakannya sangat lambat di dalam air dan mencari makan di dasar laut. Mengkomsumsi makanan laut seperti kerang yang mengandung logam berat menimbulkan efek negatif bagi manusia karena terjadi akumulasi logam berat di dalam tubuh. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk meminimalisir kandungan logam berat pada daging kerang yaitu dengan perendaman di dalam air perasan jeruk nipis (Citrus autrantifolia Swingle). Digunakan air perasan jeruk nipis karena mengandung senyawa organik yang memiliki kemampuan sebagai chelator (pengikat logam).

Tujuan penelitian ini adalah untuk memanfaatkan air perasan Jeruk Nipis dalam menurunkan kadar Logam Berat Pb pada Daging Kerang. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif yang bersifat eksperimen.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar Pb pada daging kerang sebelum ada perlakuan yaitu 0,5265 µg/g dan 0,4308 µg/g. Tetapi setelah dilakukan perendaman dengan air perasan jeruk nipis selama 30 menit mengalami penurunan sebesar 45,74% dan pada waktu 60 menit turun sebesar 64,37%. Dengan demikian, perendaman daging kerang dalam air perasan jeruk nipis 15% efektif untuk menurunkan kadar logam Pb pada daging kerang Marcia hiantina yang berasal dari perairan Pantai Losari.

Kata kunci : Kerang Marcia hiantina, Logam berat Pb, Air perasan jeruk nipis.

 

References

Armanda, F 2009. Studi Pemanfaatan Buah Jeruk Nipis (Citrus aurantifolia Swingle) Sebagai Chelator Logam Pb dan Cd dalam Udang Windu (Penaeus monodon), Skripsi Fakultas Farmasi Universitas Sumatera Utara, Medan. (online), (http://repository.usu.ac.id, diakses 13 Desember 2014)

Amriani, 2011. Bioakumulasi logam berat timbal (pb) dan seng (zn) pada kerang darah (anadara granosal.) Dan kerang bakau (polymesoda bengalensisl.) Di perairan teluk kendari. Skripsi Sarjana S-2, Fakultas Ilmu Lingkungan Universitas Dipanegara Semarang. (online), (http://eprints.undip.ac.id, diakses 14 Desember 2014)

Alpatih, AM, dkk. 2010. Pengaruh Konsentrasi Larutan Asam Jeruk Nipis Dan Lama Perendaman Terhadap Penurunan Kadar Logam Berat Timbal (Pb) Dalam Daging Kerang Hijau (Perna Viridis. Skripsi Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Muhammadiyah Semarang. (online), (http://digilib.unimus.ac.id , diakses 3 Mei 2015)

Agustini, M. 2008. Efektivitas Asam Acetat, Asam Sitrat,dan Jeruk Nipis dalam Menghilangkan Hg, Pb, dan Cd pada Kupang Beras (Corbula faba). Diakses melalui : http://lppm.unitomo.ac.id/ pada tanggal 12 Januari 2015

Christine, dkk. 2013. Penurunan Kadar Timbal (Pb) pada Kerang Darah Dengan Menggunakan Asam. Diakses melalui : media asamgdlhub-Christinae. Pdf pada tanggal 3 Mei 2015

Darmono. 2010. Lingkungan Hidup dan Pencemaran Hubungannya dengan Toksikologi Senyawa Logam. Jakarta : Universitas Indonesia Press

Jhauharotul M, dkk. Penurunan Kandungan Timbal (Pb) Kupang (Corbula faba) dengan Perendaman Asam Jawa (Tamarindus indica) dan Belimbing Wuluh (Averrhoabilimbi) Serta Aplikasinya Pada Pembuatan Kecap Kupang.Universitas Brawijaya : Malang (online), (http://www.foodchem-studio.com, diakses 16 Desember 2014)

Kristanto. 2002. Ekologi Industri. Yogyakarta : ANDI

Miranti. 2010. Studi Konsentrasi Logam Berat Cadmium (Cd) Pada Kerang Di Sekitar Jalan Metro Tanjung Bunga Kota Makassar Tahun 2010. Makassar : Jurusan Kesehatan Lingkungan Poltekkes Makassar. (tidak diterbitkan)

Nurdiani, dian. 2012. Ekstrak Jeruk Nipis (Citrus Aurantifolia) Dapat Menurunkan Kadar Logam (Pb dan Cd) Pada Ikan. (online), (http://vedca.siap.web.id, diakses 21 Desember 2014)

Palar, Heryando.2008. Pencemaran dan Toksikologi Logam berat.. Jakarta : Rineka cipta.

Pranoto. 2011. Pengaruh Pencemaran Air Oleh Logam Berat Terhadap Manusia (online), (http://masdony.wordpress.com diakses 16 oktober 2014)

Setiawan, Sastra, Teguh, dkk. 2010.The Effectiveness of Various Types of Orange (Citrus Sp.) to theReduction of Pb (Lead) and Cd (Cadmium) Heavy Metals Concentrationon White Shrimp (Panaeus Marguiensis) skripsi fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Surabaya. (online), (http://www.scribd.com/doc/, diakses 13 Desember 2014)

Sinaga, delvina. Perbandingan Penurunan Kadar Cadmium (Cd) Pada Kerang Darah ( Anadara Granosa) Dengan Perendaman Larutan Jeruk Nipis (Citrus Aurantifolia) Pada Berbagai Konsentrasi Dan Lama Perendaman. Skripsi Sarjana Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Sumatera Utara (online), (http://download.portalgaruda.org, diakses 21 Desember 2014)

Sahani, Wahyuni. 2014. Pedoman Penulisan Karya Tulis Ilmiah. Makassar: JKL Poltekkes Kemenkes Makassar

Widowati, dkk. 2008. Efek Toksik Logam: Pencegahan dan Penanggulangan Pencemaran. Yokyakarta : Andi

Windi. 2010. Study Konsentrasi Logam Berat Timbal (Pb) Pada Kerang Marcia hiantina Pantai Losari Kota Makassar. Makassar : Jurusan Kesehatan Lingkungan Poltekkes Makassar. (KTI tidak diterbitkan)

Published
2015-12-01
How to Cite
Nurmalasari, N., & Zaenab, Z. (2015). Pemanfaatan Air Perasan Jeruk Nipis (Citrus autrantifolia swingle) dalam Menurunkan Kadar Logam Berat Pb yang Terkandung pada Daging Kerang. HIGIENE: Jurnal Kesehatan Lingkungan, 1(3), 168-174. https://doi.org/10.24252/higiene.v1i3.1744
Abstract viewed = 1545 times