ANALISIS TINGKAT KEPUASAN DAN HARAPAN PETERNAK PLASMA AYAM RAS BROILER TERHADAP ATRIBUT PELAYANAN PERUSAHAAN MITRA PT. X DI KECAMATAN PATTALLASSANG KABUPATEN GOWA
Abstract
Usaha agribisnis ayam ras pedaging merupakan usaha yang cukup banyak diminati oleh masyarakat yang memiliki keunggulan pertumbuhan yang sangat cepat dengan bobot badan yang tinggi dalam waktu yang relatif pendek, konversi pakan kecil, siap dipotong pada usia muda serta menghasilkan kualitas daging berserat lunak. Rata-rata peternak yang memelihara ayam ras pedaging bekerjasama dengan beberapa perusahaan kemitraan, dengan pola kemitraan perusahaan sebagai inti dalam memasok sarana produksi ternak (sapronak) dan penyalur hasil produksi ternak. Daerah kabupaten Gowa merupakan salah satu sentra peternakan ayam ras broiler yang sebagian besar peternak melakukan kerjasama mitra dengan perusahaan dengan pola inti-plasma. Pelayanan perusahaan kemitraan merupakan salah satu faktor yang dapat berpengaruh terhadap kepuasan dan harapan peternak. Sebanyak 7 peternak dari perusahaan X dipilih sebagai sampel, karenaperusahaan tersebut memiliki jumlah peternak plasma yang lebih banyak disbanding dengan perusahaan mitra lainnya. Adapun alat analisis data yang digunakan adalah analisisdeskriptif dan analisis IPA (Importance-Performance Analysis). Hasil penelitian ini diketahui bahwa tingkat kesesuaian antara kepuasan dan harapan peternak plasma ayam broiler terhadap atribut pelayanan PT. X di Kecamatan Pattallassang Kabupaten Gowa, masih belum bisa memberikan kesesuaian 100 %. Hal ini ditunjukan dengan angka pada tingkat kesesuaian tidak mencapai 100 % yaitu sebesar 85,28%. Dan atribut kesesuaian waktu panen menjadi atribut yang perlu mendapat perhatian dari perusahaan mitra karena memiliki nilai kesenjangan tertinggi yaitu sebesar -0,86.
Downloads
Jurnal Ilmu dan Industri Peternakan (JIIP) is published under the terms of the Creative Commons Attribution license. Authors retain the copyright to their work. Users may read, copy and distribute the work in any medium provided the authors and the journal are appropriately credited.