PERENCANAAN PENGAJARAN DALAM KEGIATAN PEMBELAJAAN

  • Muhammad Qasim
    (ID)
  • Maskiah Maskiah
    (ID)

Abstract

Tulisan ini mengurai tentang bagaimana tahapan pelaksanaan kegiatan pembelajaran dan bagaimana implikasi perencanaan pengajaran dalam kegiatan pembelajaran. Persoalan ini dibahas dengan penelitian kepustakaan dengan pendekatan pedagogik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat dua poin yang penting diperhatikan dalam perencanaan pengajaran oleh setiap tenaga pendidik. Pertama, persiapan dalam merencanakan  kegiatan  pembelajaran. Kegiatan ini meliputi, mengenal  kondisi yang mengitari peserta didik, memahami karakteriristik peserta didik, memahami gaya belajar dan kemampuan peserta didik; serta memiliki kompetensi sebagai tenaga pendidik professional. Kedua, kegiatan dalam perencanaan pengajaran, meliputi, mengembangkan silabus, dan menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). Implikasi kegiatan perencanaan pengajaran dalam kegiatan belajar berinterakasi dengan kegiatan bagaimana tenaga pendidik mengajar serta bagaimana peserta didik belajar. Kegiatan pengajaran ini merupakan suatu kegiatan yang disadari dan direncanakan. Suatu kegiatan yang direncanakan atau mengadung tiga unsur penting, yaitu perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Demikian juga halnya dengan pengajaran. Setiap tenaga pendidik semestinya melakukan persiapan mengajar sebelum memasuki suatu proses pembelajaran. Tenaga pendidik yang memiliki perencanaan pengajaran dalam kegiatan pembelajaran dapat memberikan mencapai hasil maksimal menciptakan tujuan hidup berbangsa dan bernegar yakni mencerdaskan kehidupan bangsa.

References

Arikunto, Suharsimi, Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan, Cet.III; Jakarta : PT.Bumi Aksara. 2002.

B.Uno Hamzah. Perencanaan Pembelajaran. Cet. II; Jakarta: PT.Bumi Aksara, 2007.

Baki, Nasir A. Metodologi Pembelajaran Agama Islam (Dilengkapi Pembahasan Kurikulum Tahun 2013). Cet. I; Yogyakarta: Eja Pubisher, 2014.

Kurniawan, Syamsul. Jejak Pemikiran Tokoh Pendidikan Islam. Cet. I; Ar-Ruzz Media: Jogjakarta, 2011.

Latief, Abdul. Perencanaan Sistem Pengajaran Pendidikan Islam. Cet.I; Bandung: PT.Pustaka Bani Quraisy, 2006.

Leo Agung dan Sri Wahyuni. Perencanaan Pembelajaran Sejarah. Ombak, Yogyakarta, 2013.

Majid, Abdul. Perencanaan Pembelajaran. Cet. III; Bandung: PT. Remaja Rosdakarya, 2007.

M. Nur Gufron dan Rini Risnawati. Gaya Belajar Kajian Teoritik. Cet.II; Yogyakarta: Pustaka Pelajar, 2013.

Marwiyah, Siti. Urgensi Urgensi Perencanaan Pengajaran dalam Kegiatan Pembelajaran. (Jurnal Ulul Albab Volume 13, Nomor 1, Januari 2011. Makassar; Universitas Muslim Indonesia, 2011.

Oemar Hamalik. Perencanaan Pengajaran Berdasarkan Berdasarkan Pendekatan Sistem. Cet.II; Jakarta:PT. Bumi Aksara, 2003.

Purwanto, M. Ngalim. Psikologi Pendidikan. Cet.XVIII; Bandung: Remaja Rosda Karya, 1998.

Sadirman, Arif S. Media Pendidikan Pengertian, Pengembangan, dan Pemanfaatannya. Cet 8; PT Raja Grafindo Persada; Jakarta, 2005.

Sanjaya, Wina. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Cet.IX; Jakarta: Kencana, 2012.

Published
2016-12-30
How to Cite
Qasim, M., & Maskiah, M. (2016). PERENCANAAN PENGAJARAN DALAM KEGIATAN PEMBELAJAAN. Jurnal Diskursus Islam, 4(3), 484-492. https://doi.org/10.24252/jdi.v4i3.7365
Section
Artikel
Abstract viewed = 14778 times