PERILAKU KEPATUHAN PAJAK: PERSEPSI CALON WAJIB PAJAK POTENSIAL

  • Feny Destia UIN Maulana Malik Ibrahim Malang
    (ID)
  • Fajar Nurdin Nurdin Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang
    (ID)

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi calon wajib pajak potensial tentang kesadaran pajak, pengetahuan pajak, dan modernisasi sistem terhadap perilaku kepatuhan pajak. Metode penelitian menggunakan metode kuantitatif. Penelitian dilaksanakan pada Fakultas Ekonomi UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Sumber Data yaitu data primer dengan metode pengumpulan data yakni penyebaran kuesioner kepada responden serta metode analisis data menggunakan Partial Least Square (PLS). Populasi pada penelitian ini yaitu mahasiswa Fakultas Ekonomi UIN Maulana Malik Ibrahim Malang serta teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Hasil penelitian ditemukan bahwa berdasarkan persepsi calon wajib pajak potensial secara parsial maupun secara simultan kesadaran pajak, pengetahuan pajak, dan modernisasi sistem berpengaruh terhadap perilaku kepatuhan pajak.

Kata Kunci : Persepsi, Kesadaran Pajak, Pengetahuan Pajak, Modernisasi Sistem, Perilaku Kepatuhan Pajak

Diterbitkan
2022-06-30
Bagian
Vol 8, No. 1
Abstrak viewed = 233 times