Pendampingan Belajar Matematika Peserta Didik dalam Memahami Materi Persamaan Garis Lurus

  • Nur Miftahul Jannah Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar
    (ID)
  • Hilmirrahma Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar
    (ID)
  • St. Aswiah Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar
    (ID)
  • Siti Sulaeha Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar
    (ID)
  • Suharti Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar
    (ID)
Kata Kunci: collaborative learning, pendampingan belajar, persamaan garis lurus (PGL).

Abstrak

Persamaan garis lurus merupakan suatu materi pelajaran yang memiliki beberapa materi prasyarat yang harus dipahami sehingga peserta didik mengalami kesulitan dalam memahami materi tersebut. Salah satu penyebab peserta didik mengalami kesulitan dalam memahami materi persamaan garis lurus dikarenakan masih kurangnya pemahaman siswa terkait materi prasyarat yakni diagram kartesius, fungsi, dan aljabar. Pengabdian dilakukan di MTs Madani Alauddin Po-pao kelas VIII C yang bertujuan membantu peserta didik dalam memahami materi persamaan garis lurus dengan melakukan pendampingan kepada peserta didik. Pengabdian dilakukan oleh mahasiswa dan dosen pendidikan matematika yang sedang melaksanakan Praktik Lapangan Persekolahan (PLP)  2 sebanyak 8 kali pertemuan dengan melakukan pendampingan kepada peserta didik pada saat pembelajaran berlangsung maupun pengerjaan tugas pada saat akhir pertemuan baik secara personal dan secara berkelompok dalam mengerjakan lembar kerja peserta didik pada pertemuan ke 3 dan 4. Hasil pendampingan menunjukkan bahwa hasil belajar peserta didik meningkat yakni dilihat dari hasil posttest yang menunjukkan 27 peserta didik yang masuk pada kategori sedang hingga sangat tinggi yang mana dibandingkan dengan hasil pretest sebelumnya hanya 14 peserta didik yang masuk pada kategori sedang hingga sangat tinggi. Selain itu, setelah melakukan wawancara diketahui bahwa peserta didik menyukai pembelajaran yang dilakukan secara collaborative karena suasana kelas yang menarik dan tidak merasa canggung apabila terdapat sesuatu yang ingin dipertanyakan. Sehingga pengabdian yang dilakukan dengan pendampingan belajar memberikan dampak positif bagi peserta didik dalam memahami materi persamaan garis lurus.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##

Referensi

Ahmad, A., Habib Ratu Perwira Negara, Kiki Riska Ayu Kurniawati, & Farah Heniati Santosa. (2019). Meningkatkan Motivasi Dan Prestasi Belajar Matematika Peserta didik Melalui Kegitan Bimbingan Belajar. JPMB : Jurnal Pemberdayaan Masyarakat Berkarakter, 2(2), 189–198. https://doi.org/10.36765/jpmb.v2i2.14

Bela, M. E., Bhoke, W., Bara, F. E., Rawa, N. R., Wangge, M. C. T., Wewe, M., Bili, B. A. D. W., Sare, B., & Dhajo, K. K. (2022). Pendampingan Belajar Matematika Sekolah Dasar Berbasis Pendekatan Pembelajaran Matematika Realistik Di Kelurahan Todabelu. Jurnal Abdimas Ilmiah Citra Bakti, 3(1), 12–22. https://doi.org/10.38048/jailcb.v3i1.440

Farhataenil, A., & Muharam, A. A. S. (2021). Pendampingan Pembelajaran Matematika pada Peserta didik Kelas 5 Sekolah Dasar di Masa Pandemi Covid-19. Proceedings UIN Sunan Gunung Djati Bandung, 1(57), 66–75. https://doi.org/10.53696/27214834.95

Harisman, A., Defrian, A., Orizal, B. O., Kurniawan, G., & Ambai, M. (2023). Pendampingan Peserta didik yang Berkesulitan Belajar Matematika di MTs Al-Muktariyah pada Materi Pecahan. Jurnal Pengabdian Masyarakat Applied, 2(1), 1–7.

Irmayanti, Jurnianti, Hidayah, N., Mirna, & Islamiah, N. (2022). Pendampingan belajar matematika metode jarimatika di taman baca karlos. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 1(3), 184–188.

Isnaeni, S., Fajriyah, L., Risky, E. S., Purwasih, R., & Hidayat, W. (2018). Analisis Kemampuan Penalaran Matematis dan Kemandirian Belajar Peserta didik SMP pada Materi Persamaan Garis Lurus. Journal of Medives : Journal of Mathematics Education IKIP Veteran Semarang, 2(1), 107. https://doi.org/10.31331/medives.v2i1.528

Kartika Sari, L. D., Idayani, D., Munawwir, Z., Hasanah, N., & Noervadila, I. (2021). Pendampingan Belajar Matematika Peserta Didik RT 01/RW 01 Kelurahan Ardijero Kecamatan Panji Situbondo Di Tengah Pandemi Covid-19. Prosiding Konferensi Nasional Pengabdian Masyarakat, 2, 560–564.

Nasution, H. F. (2021). Peningkatan Hasil Belajar Matematika Melalui Bimbingan Belajar Gratis. Indonesian Journal Of Community Service, 1(1), 66–73.

Novita, M., Rencitia, R., & Putra, A. (2022). Pendampingan Peserta didik yang Berkesulitan Belajar Matematika pada Materi Bentuk Aljabar Kelas Vii MTs Siulak Gedang. Jurnal Pengabdian Universitas Catur Insan Cendikia, 1(1), 1–10.

Nur, F., Suharti, Angriani, A. D., Andi Mattoliang, L., & A. Sriyanti. (2023). Pendampingan Belajar Peserta didik dalam Memahami Operasi Penjumlahan Pecahan. KHIDMAH: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 3(2), 74–82. https://doi.org/10.24252/khidmah.v3i2.38778

Olingir, E. T., Molle, J. S., & Ngilawajan, D. A. (2021). Analisis Kemampuan Pemahaman Konsep Peserta didik Berdasarkan Penyelesaian Soal Persamaan Garis Lurus Di Kelas Viii Smp Katolik Ambon. Jurnal Pendidikan Matematika Unpatti, 2(1), 23–27. https://doi.org/10.30598/jpmunpatti.v2.i1.p23-27

Rahayu, D. W., Akhwani, Nafiah, & Hartatik, S. (2022). Pendampingan Kelompok Belajar Peserta didik Berbasis Collaborative Learning. SWARNA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 1(4), 434–437.

Rawa, N. R., Wewe, M., Wangge, M. C. T., Bela, M. E., Bhoke, W., Bara, F. E., Meo, V., Gelo, O., Kosu, M. B. P., & Ngina, M. Y. (2021). Pendampingan Bimbingan Belajar Mata Pelajaran Matematijka Berbantuan Alat Peraga Bagi Peserta didik Sekolah Dasar di Kelurahan Mataloko. Jurnal Abdimas Ilmiah Citra Bakti, 2(2), 192–199.

Sari, Y., & Jupriyanto. (2023). Pendampingan Kelompok Belajar Peserta didik Kelas VI pada Muatan Matematika Melalui Metode Drill. Aksiologiya: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 7(2), 224–233.

Sulistyowati, S., & Zulfa, F. A. (2022). Pendampingan Belajar Peserta didik Dengan Pembelajaran Matematika Reaslitik Dalam Meningkatkan Semangat Belajar Peserta didik. Journal of Empowerment, 2(2), 232. https://doi.org/10.35194/je.v2i2.1750

Tanjungsari Dewi, R., Soedjoko, E., & Mashuri. (2012). Diagnosis Kesulitan Belajar Matematika SMP Pada Materi Persamaan Garis Lurus. UJME: Unnes Journal of Mathematics Education, 1(1), 52–57. http://journal.unnes.ac.id/sju/index.php/ujme

Diterbitkan
2024-07-31
Bagian
Artikel
Abstrak viewed = 48 times