ANALISIS PENGELOLAAN BPJS KESEHATAN DALAM PERSPEKTIF EKONOMI ISLAM (STUDI KASUS BPJS KESEHATAN MAKASSAR)
Abstrak
Pokok masalah penelitian ini adalah konsep pengelolaan yang diterapkan BPJS kesehatan, baik itu pada prakteknya maupun pada undang-undang sebagai dasar hukumnya. Asas gotong royong yang diemban BPJS dengan prinsip asuransi sosial dan ekuitas sepintas terlihat mirip dengan akad tabarru’ yang digunakan dalam asuransi syariah atau takafful. Namun pada kenyataannya BPJS belum menjadikan syariah sebagai landasan dalam pengelolaannya. Ditambah adanya wacana tentang sebagian praktek dari BPJS yang dinilai haram oleh kalangan ulama MUI, sehingga Untuk itu penulis tertarik untuk meneliti lebih dalam mengenai pengelolaan BPJS Kesehatan dalam perspektif ekonomi Islam yang berlokasi di BPJS Kesehatan Makassar.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif Deskriptif, dengan menggunakan data primer dan sekunder sebagai sumber data yang diperoleh lewat survey kepustakaan dan wawancara. Dimana kemudian dikelola dengan model analisis interaktif Miles dan Huberman sehingga diperoleh kesimpulan sebagai hasil penelitian.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengelolaan dalam BPJS kesehatan cabang Makassar telah sesuai dengan apa yang diamanatkan Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2011 tentang BPJS. Selain itu akad yang digunakan memiliki kesesuaian dengan konsep tabarru’, namun hal tersebut tidak menjadikan BPJS halal secara mutlak, sebab BPJS masih tersandung dengan berbagai praktek yang diharamkan Syariah. Kondisi ini menjadikan BPJS sebagai syubhat dalam hukum Islam, akan tetapi bila ada kewajiban kepesertaan yang diharuskan Negara kepada rakyatnya maka kesalahannya menjadi tanggungan yang mewajibkan.##plugins.generic.usageStats.downloads##
Referensi
Abdurahman, M. A, dkk, Tarjamah Bidayatul Mujtahid. Semarang: CV. Asy-Syifa, 1990.
Al-Badri, Abdul Azis. al-Islam Damin li al-Hajjat al-Asasiyyah likulli Fard wa Yu’mal li Rafahiyatihi. Beirut:Dar al-Nahdah al-Islamiyyah,1408 H.
Al-Imam Abul Fida Isma’il Ibnu Kasir Ad-Dimasyqi. Tafsir Ibnu Katsir, Juz 4, Bandung: Sinar Baru Algensindo, tth.
Alim,Muhammad, Asas-asas Negara Hukum Modern dalam Islam. Yogyakarta: LKiS, 2010.
Amiruddin, Dasar-dasar Ekonomi Islam. Makassar: Alauddin University Press, 2014.
Asy-Syairazi, Abu Ishaq Ibrahim. Al-Muhadzab fi Fiqh Al Imam Asy Syafi’i. Beirut: Dar Al-Kitab Al Ilmiyah,1995.
Azzam, Abdul Aziz Muhammad. Fiqh Muamalat. Jakarta: Amzah, 2010.
Badri, Muhammad Arifin. Riba dan Tinjauan Kritis Perbankan Syari’ah. Bogor: CV. Darul Ilmi, 2009.
________, Sifat Perniagaan Nabi Saw. Bogor: CV. Darul Ilmi, 2008.
Departemen Agama RI. Al-Qur’an dan Terjemahannya. Bandung: CV Penerbit J-ART, 2005.
Djazuli, A. Kaidah-Kaidah Fikih : Kaidah-Kaidah Hukum Islam dalam Menyelesaikan Masalah-Masalah Praktis. Jakarta: Kencana Media Group, 2006.
Djuwaini, Dimyauddin. Pengantar Fiqh Muamalah. Yogyakarta: Pustaka Kencana, 2010.
Ghazaly, Abdul Rahman. Fiqh Muamalat. Jakarta: Kencana, 2010.
Hajar, Ahmad bin Ali Ibnu. Fathul Bari, Juz 8. Libanon: Dar al-Fikr, tth.
Hisan, Husain Hamid. Hukmu Asy-Syari`ah Al-Islamiyah Fii Uquudi Atta`min. Kairo: Darul I’tisham, tth.
Islamhouse.com. Syaikh Muhammad bin Ibrahim At-Tuwaijri, Ringkasan Fiqh Islam, Bab 4 : Muamalah, diterjemahkan oleh Team Indonesia islamhouse.com.
Jaribah al-Harist. al-Fiqh al-Iqtisadi li Amir al-Mukminin Umar Ibn al-Khattab (Fikih Ekonomi Umar bin al-Khathab). Alih bahasa oleh Asmuni Solihan Zamakkhasary. Jakarta : Khalifa (Pustaka al-Kautsar Grup), 2010.
Karim, Adiwarman. Ekonomi Mikro Islam,Cet. II. Jakarta: IIIT Indonesia, 2003.
Kementerian Kesehatan RI, Buku saku FAQ (Frequently Asked Questions)BPJS Kesehatan, Jakarta: Kementerian Kesehatan RI, 2013.
Khaeriyah, Hamzah Hasan. Fiqh Iqtishad,Ekonomi Islam : Kerangka Dasar, Studi Tokoh, dan Kelembagaan Ekonomi. Makassar: Alauddin University Press, 2013.
Kuncoro, Mudrajad. Metode Riset Untuk Bisnis Dan Ekonomi,Ed.3. Jakarta: Erlangga, 2009.
Leu, Urbanus Uma. Asuransi Syariah Kontemporer :Analisis Sejarah, Teori dan Praktek Asuransi Syariah di Indonesia. Makassar: Alauddin University Press, 2014.
Madani. Ayat-Ayat dan Hadis Ekonomi Syari’a. Jakarta: Rajawali Pers, 2011.
Manan, Muhammad Abdul. Teori dan Praktek Ekonomi Islam. Yogyakarta: PT. Dana Bakhti Prima Yas, 1997.
Muhammad. Prinsip-prinsip Ekonomi Islam. Yogyakarta: Graha Ilmu, 2007.
Mujahidin, Akhmad. Ekonomi Islam. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 2007.
Nasution, Mustafa Edwin. Pengenalan Eksklusif Ekonomi Islam. Jakarta: Kencana, 2006.
P3EI. Ekonomi Islam. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 2008.
Soffandi, Wawan Djunaedi. Terjemah Syarah Shahih Muslim. Jakarta: Mustaqim,1423H.
Sugiyono. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan Kombinasi (Mixed Methods). Bandung: Alfabeta, 2013.
Suhendi, Hendi. Fiqih Muamalah. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 2005.
Suhendi, Hendi. Fiqh Muamalah. Jakarta: Rajawali Pers, 2010.
Sula, Muhammad Syakir, AAIJ, FIIS. Asuransi Syariah (Life And General). Konsep Dan Sistem Operasional. Jakarta: Gema Insani Press, 2004.
Surahmat, Winarno. Dasar dan Teknik Riset. Bandung: Tarsito, 1998.
Syafe’I, Rachmat. Al-Hadis (Aqidah,Akhlak, Sosial, dan Hukum). Bandung: Pustaka Setia, 2000.
Syahatah, Husain Husain. Asuransi Dalam Perspektif Syariah (Nuzhum At-Ta’min Al-Mu’ashirah fi Mizan Asy-Syari’ah Al-Islamiyyah). Jakarta: Amzah, 2006.
Tim Penyusun Kamus Pusat Bahasa. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka, 2005.
Wahbah al-Zuhaili. al-Fiqh al-Islami Wa Adillatuhu (Abdul Hayyie al-Kattani), Jilid 7. Jakarta: Darul Fikir dan Gema Insani, 2007.