ANALISIS CLUSTERING TEKS TANGGAPAN MASYARAKAT DI TWITTER TERHADAP PEMBATASAN SOSIAL BERSKALA BESAR MENGGUNAKAN ALGORITMA K-MEANS

Main Article Content

Muhammad Nur Akbar
Darmatasia Darmatasia
Mustikasari Mustikasari
Muh Syahwal

Abstract

Virus corona (COVID-19) ditetapkan sebagai pandemi oleh WHO (World Health Organization atau Badan Kesehatan Dunia) karena penyebarannya yang terus meningkat dan telah mencapai sebagian besar negara di dunia, termasuk Indonesia. Setiap negara dituntut dapat lebih agresif dalam mengambil tindakan pencegahan dan perawatan. Pemerintah Indonesia sendiri mengeluarkan kebijakan berupa wajib masker, jam malam, serta PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) guna menekan laju menyebaran COVID-19.  Namun kebijakan tersebut menuai tanggapan  pro dan kontra dari masyarakat khususnya melalui media sosial, di satu sisi PSBB dianggap mampu menekan laju penyebaran COVID-19 namun di sisi lain PSBB dianggap akan memperburuk kondisi perekonomian masyarakat, khususnya golongan menengah bawah. Penelitian ini bertujuan untuk mengelompokkan tanggapan masyarakat mengenai PSBB di twitter ke dalam beberapa cluster, tanggapan yang berada dalam satu cluster yang sama dianggap memiliki topik atau karakteristik pembahasan yang serupa dan sebaliknya, sehingga dapat memberi insight tambahan pada pihak pemerintah dalam mengevaluasi kebijakannya. Algoritma K-Means digunakan untuk mengelompokkan tanggapan yang memiliki kesamaan karakteristik sebab terbukti memiliki tingkat akurasi yang tinggi dengan waktu eksekusi yang relatif cepat karena bersifat linear. Penelitian ini menghasilkan 4 cluster berbeda dengan mengunakan metode Elbow dalam penentuan jumlah K pada algoritma K-Means dan nilai SSE (Sum of Square Error) sebagai parameter evaluasinya.   

Article Details

How to Cite
[1]
M. N. Akbar, D. Darmatasia, M. Mustikasari, and M. Syahwal, “ANALISIS CLUSTERING TEKS TANGGAPAN MASYARAKAT DI TWITTER TERHADAP PEMBATASAN SOSIAL BERSKALA BESAR MENGGUNAKAN ALGORITMA K-MEANS”, INSYPRO, vol. 6, no. 1, Aug. 2021.
Section
Vol.6, No.1 (Mei 2021)

References

Ariyanto. (2020, March 03). Asal Mula dan Penyebaran Virus Corona dari Wuhan ke Seluruh Dunia. Retrieved June 14, 2020, from https://bappeda.ntbprov.go.id/asal-mula-dan-penyebaran-virus-coronadari-wuhan-ke-seluruh-dunia/

Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19. 2020, “Infografis COVID-19,” Infografis COVID-19, 2020. Https://Covid19.go.id/ (diakses Sep. 11, 2020).

T. Nichols, Matinya Kepakaran. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama, 2018.

Dirjen IKP Kementerian Komunikasi dan Informatika. 2018. “Memaksimalkan Penggunaan Sosial Media Dalam Lembaga Pemerintah”. Jakarta, 10 Desember 2018.

X. Wu, et al. 2008. Top 10 algorithms in data mining, Knowl. Inf. Syst. 14 (2008) 1–37.

Kumar, Lokesh., Bathia, Parul K. 2013. Text Mining : Concept, Process, and Applications. Journal of Global Research in Computer Science Vol 4 No 3 March 2013.

Waegel, Daniel. 2006. “The Development of Text Mining Tools and Algorithms”. Ursinus College, 2006.

Navathe, Shamkant B., Ramez, Elmasri. 2000. “Data Warehousing and Data Mining” in “Fundamentals of Database Systems”, Pearson Education pvt Inc, Singapore, 841-872, 2000.

Langgeni, Baizal & Firdaus. 2010. Clustering Artikel Berita Berbahasa Indonesia Menggunakan Unsupervised Feature Selection. Yogyakarta : Seminar Nasional Informatika.

Salton, G. 1989. Automatic Text Processing: The Transformation, Analysis, and Retrieval of Information by Computer. Addison-wesley, Reading, Pennsylvania..

Larose, D. T. 2005. An introduction todata mining. Traduction et adaptation deThierry Vallaud

Asian, J. 2007. Effective Techniques for Indonesian Text Retrieval. PhD. Royal Melbourne Institute of Technology University.

Syarifah, L. 2019. Text Mining Untuk Pengklasifikasian Komentar Masyarakat Dalam Media Center Surabaya Dengan Metode Naïve Bayes Classifier (Doctoral Dissertation, Universitas Airlangga).

N. P. E. Merliana, Ernawati dan A. J. Santoso. 2015. “Analisa Penentuan Jumlah Cluster Terbaik pada Metode K- Means,” UNISBANK , 2015.

Agusta, Yudi. 2007. "K-Means – Penerapan, Permasalahan," Jurnal Sistem dan Informatika, vol. 3, pp. 47-60, Februari 2007.