PENGARUH PEMANFAATAN PERPUSTAKAAN SEKOLAH TERHADAP PRESTASI BELAJAR PESERTA DIDIK DI SMK PRATIDINA MAKASSAR

  • Saenal Abidin Pengelola perpustakaan SMK Pratidina Makassar
    (ID)

Abstract

Teknik penarikan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling yakni dengan menentukan sampel dengan memilih peserta didik yang masuk penilaian sepuluh besar setiap kelas XII A, XII B, XII C, XII D. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan nilai raport, pedoman observasi, angket, dan catatan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana. Analisis pengembangan indikator dalam penelitian ini untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh pemanfaatan perpustakaan terhadap prestasi belajar peserta didik SMK Pratidina Makassar, dikembangkan untuk mengetahui pemanfaatan perpustakaan berpengaruh positif atau tidak terhadap prestasi belajar peserta didik. Hasil penghitungan besarnya koefisien atau volume awal adalah sebesar 28,680 bernilai positif. Sedangkan untuk peningkatan setiap pemanfaatan perpustakaan diperoleh nilai konstanta sebesar 0,703. Nilai prestasi belajar peserta didik melalui penghitungan rumus regresi linier sederhana sebesar 29,138 tersebut menunjukkan bahwa semakin tinggi frekuensi pemanfaatan perpustakaan maka semakin tinggi peningkatan prestasi belajar peserta didik. Untuk mengetahui besarnya pengaruh pemanfaatan perpustakaan terhadap prestasi belajar, digunakan angka R square (angka korelasi yang dikuadratkan). Angka R square disebut juga Koefisien Diterminasi (KD) besarnya angka Koefisien Diterminasi dalam penghitungan di atas ialah sebesar 0,677 atau sama dengan 67,7%. Angka tersebut mempunyai arti bahwa besarnya pengaruh pemanfaatan perpustakaan terhadap prestasi belajar sebesar 67,7% sedangkan sisanya, yaitu 32,3% (100%-67,7%) di pengaruhi oleh variabel lain. Berdasarkan tabel interpretasi tingkat pengaruh yakni berada pada kategori cukup tinggi. Didasarkan pada hasil penghitungan diperoleh angka signifikansi sebesar 0,000. Angka 0,000 < 0,05. Oleh karena itu, H0 ditolak dan H1 diterima. Artinya ada hubungan linier antara variabel pemanfaatan perpustakaan dengan prestasi belajar. Oleh karena terdapat hubungan linier antara kedua variabel maka frekuensi pemanfaatan perpustakaan memengaruhi prestasi belajar peserta didik di SMK Pratidina Makassar.

References

Arikunto, Suharsimi, Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktik (Ed. Rev., Cet. I.

Bafadal, Ibrahim. Pengelolaan Perpustakaan Sekolah. Jakarta: Bumi Aksara. h. 20.

Departemen Pendidikan Nasional, Kamus Besar Bahasa Indonesia: Cetakan Keempat. Jakarta: Balai Pustaka.

Mulyasa, Implemntasi Kurikulum 2004 Panduan Pembelajaran KBK, Cet IV; Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2006), h. 195.

Syah, Muhibbin, Pisikologi Pendidikan dengan Pendekataan Baru, Cet 15; Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2010.

Trianto, Mendesain Model Pembelajaran Inovatif-Progresif: Konsep, Landasan, dan Implementasinya pada Kurikulum Tingkat Satuan Pembelajaran (KTSP).

Undang-Undang Republik Indonesia nomor, 43 tahun 2007 tentang Perpustakaan, Jakarta:Perpustakaan Nasional.

Published
2018-04-30
How to Cite
Abidin, S. (2018). PENGARUH PEMANFAATAN PERPUSTAKAAN SEKOLAH TERHADAP PRESTASI BELAJAR PESERTA DIDIK DI SMK PRATIDINA MAKASSAR. Jurnal Diskursus Islam, 6(1), 55-70. https://doi.org/10.24252/jdi.v6i1.6775
Section
Artikel
Abstract viewed = 1077 times