Uji Akurasi Pengukuran Arah Kiblat Masjid di Kecamatan Bontomarannu Kabupaten Gowa
Abstract
Penentuan arah kiblat masjid di Kecamatan Bontomaranu Kabupaten Gowa menggunakan metode yang sederhana karena kurangya pemahaman masyarakat tentang penentuan arah kiblat bahkan masih diluar batas toleransi. Penelitian ini termasuk penelitian lapangan yang menerapkan metode penelitian kualitatif, memakai pendekatan syar’i, astronomis dan sosiologi. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari data primer dan sekunder. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui metode penentuan arah kiblat masjid di Kecamatan Bontomarannu Kabupaten Gowa. Oleh sebab itu, perlu dilakukan pengukuran ulang terhadap posisi arah kiblat masjid tersebut dengan menggunakan beberapa metode, yakni Kiblat Tracker, Busur Derajat, Dioptra dan Google Earth. Peneliti melibatkan sembilan sebagai sampel dalam penentuan arah kiblat masjid. Hasil ini menunjukan bahwa tingkat akuarsi arah kiblat pada masjid di Kecamatan Bontomarannu Kabupaten Gowa masih mengalami beberapa kemelencengan dan beberapa yang sudah akurat. Oleh sebab itu, diharapkan Kementrian Agama selaku pihak yang berwenang dalam hal penentuan arah kiblat dapat memberikan pemahaman mengenai metode dalam penentuan arah kiblat terutama pada masjid-masjid tua yang rentan akan kemelencengan arah kiblat.
Copyright (c) Maret, 2024 Nur Adni Ramadhani, Nur Aisyah, Rahma Amir
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.