STUDI INSILICOHUBUNGAN KUANTITATIF STRUKTUR-AKTIVITAS (HKSA)SENYAWA TURUNAN BENZIMIDAZOLE, DOCKING MOLEKUL, PENELUSURAN FARMAKOFOR, VIRTUAL SCREENING, UJI TOKSISITAS, PROFIL FARMAKOKINETIK SEBAGAI ANTI-TUBERKULOSIS

  • Nursalam Hamzah Jurusan Farmasi FKIK UIN Alauddin
    (ID)
  • Nur Syamsi Dhuha Jurusan Farmasi FKIK UIN Alauddin
    (ID)
  • Reza Ramadhan Jurusan Farmasi FKIK UIN Alauddin
    (ID)

Abstract

Telah dilakukan Telah dilakukan penelitian studi hubungan kuantitatif struktur-aktivitas (HKSA), docking molekul, penelusuran farmakofor, virtual screening, uji toksisitas, dan profil farmakokinetik pada turunan Benzimidazole sebagai inhibitor DNA Gyrase pada penyakit Tuberkulosis secara in silico. Penelitian ini bertujuan untuk menemukan model persamaan HKSA senyawa, menemukan fitur-fitur farmakofor senyawa yang  bertanggung jawab atas aktivitas dan selektivitas DNA Gyrase, serta memilih senyawa hasil virtual screening yang kemudian ditentukan profil farmakokinetik, toksisitas, dan toksisitas metabolit untuk pengobatan Tuberkulosis. Prosedur dimulai dengan pemodelan dan optimasi geometri struktur molekul pada perangkat lunak HyperChem 8.0. Optimasi geometri dilakukan dengan metode Ab initio. Perhitungan Deskriptor HKSA, penentuan fitur farmakofor dan docking molekul dilakukan  dengan menggunakan perangkat lunak MOE 2009. Selanjutnya pengujian toksisitas dengan perangkat lunak Toxtree dan AdmetSAR, serta penentuan profil farmakokinetik dengan menggunakan program berbasis web PreADME dilakukan untuk 150.000 senyawa natural product dari zinc database. Dari penelitian didapatkan persamaan: Log 1/MIC = -8.6816 + 1.6938 AM1_LUMO + 0.0160 ASA_H – 3.9194 mr  + 0.1087 VSA, dimana r2 = 0,955 dan q2 = 0,8761, selanjutnya diperoleh hasil docking molekul pada protein kode 2XCS, senyawa 23 menunjukkan nilai docking score (S) -190.9309. Hasil virtual screening pada zinc database diperoleh senyawa dengan kode ZINC08964902 adalah senyawa yang paling baik diantara 150.000 senyawa yang dilihat dari sisi kecocokan pada query farmakofor, docking dengan metode farmakofor, prediksi bioavailabilitas menggunakan rule of 5 Lipinski, dan prediksi ADME/T

References

Aiache et al. Farmasetika 2 Biofarmasi. Surabaya: Airlangga University Press, 2007.

Finer, Kim R., Deadly Diseases and Epidemics: Tuberculosis. Chelsea House Publisher: Philadelpia, USA: h. 24-29, 38, 39, 80, 82-86. 2003

Hansch, Corwin. The Physicochemical Approach to Drug Design and Discovery (QSAR). Drug Dev. Res. : h. 267-309. 1981.

Hameed P, Shahul, Anandkumar Raichurkar, Prashanti Madhavapeddi, Sreenivasaiah Menasinakai, Sreevalli Sharma, Parvinder Kaur, Radha Nandishaiah, Vijender Panduga, Jitendar Reddy, Vasan K. Sambandamurthy, dan D. Sriram. Benzimidazoles: Novel Mycobacterial Gyrase Inhibitors from Scaffold Morphing. ACS. Med. Chem. Lett: h. 820-824. 2014.

Mdluli, Khisimuzi, dan Zhenkun Ma. Mycobacterium tuberculosis DNA Gyrase as a Target for Drug Discovery. Infectious Disorders – Drug Target: h. 1-4. 2007.

Patrick, G.L.An Introduction to Medicinal Chemistry, edisi ke-4, Oxford University Press, New York. 352-361. 2009.

Pieroni, Marco,Baojie Wan, Sanghyun Cho, Scott G. Franzblau , dan Gabriele Costantino. Design, synthesis and investigation on the structureeactivity relationships of N-substituted 2-aminothiazole derivatives as antitubercular agents. European Journal of Medicinal Chemistry. 72: h. 26. 2014.

Pranowo, Harno Dwi dan Abdul K. Rukmana H.Pengantar Kimia Komputasi. Bandung: CV Lubuk Agung. 2011.

Shirude, Pravin S., Radha Shandil, Claire Sadler, Maruti Naik, Vinayak Hosagrahara, Shahul Hameed, Vikas Shinde, Chandramohan Bathula, Vaishali Humnabadkar, Naveen Kumar, Jitendar Reddy, Vijender Panduga, Sreevalli Sharma, Anisha Ambady, Naina Hegde, James Whiteaker, Robert E. McLaughlin, Humphrey Gardner, Prashanti Madhavapeddi, Vasanthi Ramachandran, Parvinder Kaur, Ashwini Narayan, Supreeth Guptha, Disha Awasthy, Chandan Narayan, Jyothi Mahadevaswamy, KG Vishwas, Vijaykamal Ahuja, Abhishek Srivastava, KR Prabhakar, Sowmya Bharath, Ramesh Kale, Manjunatha Ramaiah, Nilanjana Roy Choudhury,Vasan K. Sambandamurthy, Suresh Solapure, Pravin S. Iyer, Shridhar Narayanan, dan Monalisa Chatterji. 2013Azaindoles: Noncovalent DprE1 Inhibitors from Scaffold Morphing Efforts, Kill Mycobacterium tuberculosis and Are Efficacious in Vivo. ACS. J. Med. Chem.

Siswandono dan Soekardjo Bambang. Kimia Medisinal. Surabaya: Airlangga University Press. 2000.

'World Health Organization. Global Tuberculosis Report 2013. WHO Press: Geneva, Swiss: h. 1. 2013.

World Health Organization. Global Tuberculosis Report 2014. WHO Press: Geneva, Swiss: h. 1, 54. 2014

Published
2017-02-20
Abstract viewed = 1918 times