Meningkatkan Kualitas Penyajian Laporan Keuangan melalui Sistem Informasi Akuntansi Berbasis ERP-SAP

  • Muhammad Fahreza Ismail Univeritas Islam Negeri Alauddin Makassar Indonesia
    (ID)
  • Nur Rahmah Sari (SINTA ID.6750249) Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar
    (ID)
  • Miftha Farild Univeritas Islam Negeri Alauddin Makassar Indonesia
    (ID)

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji bagaimana Sistem Informasi Akuntansi berbasis ERP-SAP mampu Meningkatkan Kualitas Penyajian Laporan Keuangan di PT PLN Persero UIKL SULAWESI. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Data yang digunakan adalah merupakan data primer yang diperoleh melalui wawancara dan observasi. Analisis data menggunakan triangulasi data yang terdiri dari reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Sistem Informasi Akuntansi pada PT PLN Persero UIKL SULAWESI memiliki kontribusi besar terhadap kualitas dari pelaporan keuangan, khususnya dalam proses penyusunan dan penyajian laporan keuangan. Selain itu, penelitian ini juga menemukan bahwa hasil pelaporan keuangan yang diinput menggunakan Sistem Informasi Akuntansi berbasis ERP-SAP ini mampu meningkatkankan kualitas dari penyajian laporan keuangan dengan memenuhi syarat kualitatif dari pelaporan keuangan serta menyediakan sistem terintegrasi yang memungkinkan kantor pusat untuk mengontrol olah data secara ­online (real time).

Diterbitkan
2022-12-30
Abstrak viewed = 762 times