Perbandingan Hasil Belajar Matematika Metode Snowball Throwing Disertai Pemberian Reward dan Tanpa Reward Pada Siswa

  • Evy Andriani
  • Nur Khalisah Latuconsina
  • St. Hasmiah Mustamin

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan hasil belajar matematika antara yang menggunakan metode snowball throwing disertai pemberian reward dan tanpa reward pada siswa kelas VIII SMP Negeri 7 Bulukumba. Jenis penelitian ini adalah quasi experimental dengan desain non-equivalent control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMPN 7 Bulukumba yang terbagi dalam 3 kelas kemudian dilakukan penentuan sampel adalah sampling purposive. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Berdasarkan hasil analisis deskriptif menunjukkan bahwa rata-rata hasil belajar siswa dengan menggunakan metode snowball throwing disertai pemberian reward adalah 81,79 dengan standar deviasi 13,856. Sedangkan metode snowball throwing tanpa pemberian reward adalah 72,67 dengan standar deviasi 14,132. Hasil analisis inferensial menunjukkan bahwa terdapat perbedaan hasil belajar antara yang menggunakan metode snowball throwing disertai pemberian reward dan tanpa reward dengan hasil perhitungan nilai  yang berarti H0 ditolak. Dengan demikian, dapat diketahui bahwa metode snowball throwing disertai pemberian reward dan tanpa reward dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 7 Bulukumba.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Arikunto, Suharsimi. 2006. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

Dimiyati dan Mudijono. 2002. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta.

Echolas, M. John dan Hassan Saddily. 2000. Kamus Inggris-Indonesia. Jakarta: Gramedia Jakarta Pustaka Utama.

Mumun Monawaroh. 2017. Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Snowball Throwing Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa dengan Pokok Bahasan Relasi dan Fungsi, Jurnal Pendidikan Matematika IAIN Sykh Nurjati Cirbon, Vol.3 No.2.

Risnawati. 2008. Strategi Pembelajaran Matematika. Pekanbaru: Suska press.

Sardiman, AM. 1990. Inetraksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: Rajawali Pers.

Sudjana, Nana. 2004. Dasar-Dasar Proses Belajar Mengajar, Bandung: Sinar Baru Algesindo.

Suprijono, Agus. 2010. Cooperative Learning. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Sugiyono. 2015. Metode Penelitian Kombinasi. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. 2008. Statistika untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.

Widoyoko, Eko Putra. 2014. Evaluasi Program Pembelajaran (Panduan Praktis Bagi Pendidikan dan Calon Pendidik Cet. VI). Yogyakarta: Pustaka Belajar.

Published
2019-10-29
How to Cite
Andriani, Evy, Nur Khalisah Latuconsina, and St. Hasmiah Mustamin. 2019. “Perbandingan Hasil Belajar Matematika Metode Snowball Throwing Disertai Pemberian Reward Dan Tanpa Reward Pada Siswa”. Alauddin Journal of Mathematics Education 1 (2), 83-89. https://doi.org/10.24252/ajme.v1i2.10966.
Section
Artikel
Abstract viewed = 179 times